Orang Mantang

pemukiman suku Mantang
dibangun di atas permukaan laut
Suku Mantang atau Orang Mantang, adalah salah satu dari kelompok suku Laut yang terdapat di provinsi Kepulauan Riau.

Orang Mantang, sampai saat ini sebagian masih ada yang berkelana di laut. Di lautan mereka hidup secara berkelompok, dalam kelompok kecil yang biasanya terdiri dari 7 sampai 8 buah perahu. Perahu suku Mantang ini berukuran antara 2 x 3 m, dan perahu mereka ini dibuat memakai atap, sehingga mereka bisa berlindung dari hujan dan terik matahari. Di dalam perahu inilah mereka hidup sehari-hari, mengisi kehidupan dari apa yang mereka dapat di lautan. Mereka selalu berpindah-pindah dari satu tempat ke tempat lain, tergantung keadaan musim. Sebagian lain dari suku Mantang, telah membangun pemukiman dekat pesisir pantai, tapi masih di atas permukaan air laut, yang memudahkan mereka untuk berangkat ke laut sewaktu-waktu.

Suku Mantang masih dengan kuat mempertahankan tradisi kepercayaan lama mereka. Kepercayaan lama masyarakat suku Mantang ini masih mempercayai terhadap hal-hal gaib, dan roh-roh yang menguasai berbagai benda dan berbagai tempat di daratan maupun lautan. Adat-istiadat suku Mantang tetap dengan teguh mereka pelihara hingga saat ini, walau berada di tengah budaya Melayu yang mendominasi di daratan Riau.

sumber:
  • melayuonline.com
  • terubuk.com
  • tobaphotographerclub.com
  • wikipedia
  • dan sumber lain

0 comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar di bawah ini, Kami mohon maaf, apabila terdapat kekeliruan atau ada yang tidak sesuai dengan pendapat pembaca, sehubungan dengan sumber-sumber yang kami terima bisa saja memiliki kekeliruan.
Dengan senang hati kami menerima segala kritik maupun saran pembaca, demi peningkatan blog Proto Malayan.
Salam dan terimakasih,